MAKNA SAPUT POLENG
Makna Saput Poleng
Umat Hindu pasti tidak asing lagi dengan saput poleng karena di Bali pada khususnya, saput poleng bisa ditemukan di setiap sudut. Misalnya di pelinggih, pohon besar, batu, patung dan yang lainnya yang disaputi kain poleng, tentunya semua hal itu pasti ada makna yang tersembunyi di dalamnya.
Memaknai poleng dalam diri, niscaya wibawa, wira, kharisma akan menyertai. Poleng bukan sekedar saput yang menhiasi raga, sebongkah batu, pohon besar, panunggun karang karang, patung dwarapala dan pecalang. Poleng adalah ragasarira bahwa tubuh dibangun atas dualitas poleng (hitam dan putih). Pada poleng telah di bangun imaji mistis yaitu sakti (kekuatan). Bersaputkan poleng artinya sakti, kuat, pemberani, penjaga, pengawas yang siap mengamankan ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan baik sekala dan niskala. Namun dibalik mistik yang dibangun yaitu sakti saput poleng (hitam dan putih) sejatinya juga mengajari untuk selalu (balance) harmoni dalam dunia hitam dan putih.
Hitam identik dengan black magic yaitu aliran kiri yang siap mengganggu eksistensi manusia, namun sejatinya tiada demikian kiwa (kiri) menjadi bara utama membentengi diri dalam segala gangguan. Hitam dipelajari dan dihayatiuntuk mengetahui yang putih. Dualitas hitam-putih (poleng) bukan sesuatu yang kontradiktif namun adaptif. Dua sisi ini tidak serta merta sebagai sesuatu yang menundukkan atau menguasai dalam mitisme namun yang terpenting adalah mempertemukannya menjadi kekuatan (sakti). Asas dualitas ini telah dibahas panjang dalam Bhagawadgita utamanya dalam Samkhya Yoga. Bahwa yang hitam sebagai asas materi (prakerti) dan yang putih sebagai asas rohani (purusa). Purusa itu berbeda dengan indriya, pikiran, atau akal. Ia bukan dunia obyek. Ia adalah kesadaran yang langgeng yang padanya tidak ada perubahan dan aktivitas. Prakrti berarti yang ada sebelum segala sesuatu dihasilkan, sumber pertama dari semua benda. Bahan asal dari semua benda menyebar dan kedalam mana semua benda akhirnya kembali. Jadi ia adalah sebab tak tersebabkan. Ia adalah hakikat materi yang juga independen seperti purusa.
15/12/2019
Semoga Berguna Untuk Kita Semua
Alit S.15/12/2019
Belum ada Komentar untuk "MAKNA SAPUT POLENG"
Posting Komentar